Menjaga Kesehatan Kulit Wajah di Usia 30-an.

 

24 November 2021/11.41

suka malu aku tuh,usia masih kepala 3 tapi flek udah dimana2,beda sama bundi.

Gak berasa hitungan beberapa bulan lagi usia aku udah nambah 1 angka lagi nih. Usia bertambah sama dengan perubahan kulit kita,ya kan? Beberapa kali ke dokter kulit untuk perawatan katanya melasma (pigmen coklat dikulit) mulai terbentuk sama wrinkle (kerutan halus).

Banyak hal sih yang menyebabkan timbul melasma dan wrinkle,selain pertambahan usia,bisa dikarenakan paparan antioksidan di sekitar kita,bahkan layar ponsel juga bisa menyebabkan timbulnya melasma/ flek hitam dan kerutan.

Pola hidup kita waktu muda dan rajin atau gaknya kita merawat kulit kita sangat berpengaruh. Apa yang kita makan,pola tidur,semuanya berefek. 

Oh ya,aku baru tahu juga nih dari obrolan Luna Maya dan dr. Tompi di channel ts. Menurut dr. Tompi kulit kita akan lebih tipis setiap kita melakukan perawatan laser dll. Hal ini membuat kulit lebih sensitif terhadap sinar matahari,antioksidan dll. Makanya banyak produk kecantikan yang menyediakan sunscren dalam produknya. Sunscreen juga berbeda spfnya ada yang tinggi ada yang rendah juga. 

Menurut  dr. tompi yang dibutuhkan oleh kulit sebenarnya hanya pelembab dan perawatan dibersihkan kulit dengan cleansing,toner dan facial wash,sisanya seperti day cream,masker hanya tambahan,terlebih sunscreen. Kulit wajah yang baik,bukan kulit yang tipis. Kalau diperhatikan saat perawatan sebenarnya kulit bukan jadi tambah putih,tapi jadi merah,karena mulai menipis. 

Jika sudah terbiasa perawatan ke dokter kulit,biasanya gak mempan sama skin care yang ada dipasaran,karena menurut dr.tompi racikan dokter biasanya lebih berat tergantung kasus,jadi kalau tidak ada masalah dengan kulit kita,better jaga kebersihan kulit dengan dibersihkan menggunakan facial wash cleansing dan toner ya,serta gunakan pelembab,agar kekenyalan kulit tetap terjaga.

Beberapa hal yang harus dimiliki wanita usia 30 tahun,kudu ditambah dengan yang disebut serum. Serum membantu kulit wanita usia 30-an tetap kenyal dan mengurangi kerutan serta flek hitam. Kalau dari dalam,selain perbanyak sayur dan buahan,harus minum suplemen kolagen,sehingga membantu wanita terlihat sehat kulitnya dan awet muda.

Selain flek hitam biasanya mulai usia 30 tahunan kita mulai sering kusam nih mukanya,karena udah males skin care dan lebih mikirin anak, beberes rumah ya mom.

Beberapa tips yang bisa membantu kamu tetap memiliki kulit sehat di usia 30 an nih.

Tidur 6-8 jam sehari,baik untuk kulit yang sehat

1. Tidur Cukup

Hiya,siapa yang lagi semangat2nya begadang karena WFH. Siapa yang gak bisa tidur kalau ponselnya gak nyala,entah nonton film atau dengerin podcast?

Ternyata ngefek banget nih tidur 6-8 jam dalam sehari. Yuk,mulai besok wajib tidur 6-8jam nih,biar pas bangun segar,kulit kita sehat dan awet muda.


2.Gunakan Produk Pencerah,Anti Aging,Masker WajahPelembab  dan Eksfoliasi 

Karena produksi flek hitam mulai banyak di usia 30an,menggunakan produk pencerah bisa menghambat pembentukan flek hitam. Gunakan peeling untuk eksfoliasi kulit kita,sehingga tidak ada lagi kulit wajah yang kusam.

Selain itu menggunakan masker wajah bisa membantu kulit wajah tetap kenyal. Produk Anti Aging,menahan kerutan timbul lebih lama.

Pelembab membantu kulit wajah lebih moisturize alias lembab dan kenyal seperti kulit remaja lagi deh.

skin care lebih penting dari make up

3.Perhatikan Kandungan Skin Care

Kandungan vitamin C,Asam Hialurinat dan Glikolat dalam skin care membantu mencegah penuaan dini dan menghindari kekeringan yang parah,sehingga bis membuT kulit terlihat cerah dan segar.

4. Gunakan SunScreen SPF Rendah.

Semakin Rendah SPF itu semakin baik,gunakan berulang setelah kurang lebih 4 jam. Jika spf tinggi hanya digunakan sekali tapi,efek ke kulitnya jadi kurang baik.

5. Konsisten  Menggunakan Skin Care

Nah,biasanya kan gini nih,kalau lagi rajin pake,lagi males gak pernah mau pake,padahal untuk mendapatkan kulit yang baik,harus mau merawat kulit. Bukan putih tapi sehat. Minum air putih yang banyak juga bisa membantu menjaga kesehatan kulit kita.

Yuk,jaga kesehatan kulit kita dari dalam dan luar. Dari dalam melalui minum suplemen yang mengandung kolagen. Sementara dari luar menggunakan skin care.



Komentar